Hujan Deras dan Angin Kencang Terjang Tegal, Sejumlah Rumah Ambruk

TEGAL – Musibah kembali melanda Kabupaten Tegal! Hujan deras disertai angin kencang menyebabkan beberapa rumah warga roboh di tiga desa berbeda. Peristiwa ini terjadi pada tanggal 17-18 Februari 2025 dan mengakibatkan kerugian materi cukup besar bagi para korban.
Tim Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tegal bergerak cepat dengan melakukan asesmen serta memberikan bantuan kepada keluarga terdampak. Ketua PMI Kabupaten Tegal, H. Iman Sisworo, turun langsung untuk menyalurkan bantuan berupa uang tunai dan paket sembako guna meringankan beban para korban.
Rumah Roboh di Tiga DesaDi Desa Dukuhjati Kidul, rumah milik Abdul Basar dan Sahiro mengalami kerusakan parah akibat terpaan hujan deras. PMI menyerahkan bantuan uang tunai Rp2.500.000 serta paket sembako kepada keluarga terdampak.
Sementara itu, di Desa Tarub, rumah milik Sartono dan Waskinah ikut ambruk. PMI memberikan bantuan senilai Rp500.000 beserta paket sembako. Kerusakan rumah mereka ditaksir mencapai Rp5 juta.
Di Desa Padasari, bencana tanah longsor menyebabkan rumah Abdul Syukur mengalami kerusakan cukup parah. PMI memberikan bantuan senilai Rp1.100.000 serta paket sembako untuk membantu keluarga yang terdampak.
Tidak Ada Korban Jiwa, Kerugian Capai Puluhan JutaBeruntung, dalam musibah ini tidak ada korban jiwa. Namun, total kerugian dari ketiga lokasi mencapai lebih dari Rp45 juta. Iman Sisworo mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap cuaca ekstrem yang masih berpotensi terjadi.
Bencana ini menjadi pengingat bagi kita semua akan pentingnya kesiapsiagaan menghadapi musim hujan. Semoga para korban segera mendapatkan bantuan dan pemulihan kondisi pasca-bencana.
(Red1/Organisasi)
Editor : Indah Setiawati