Mau Bikin Steak Daging Sapi Rumahan ala Restoran? Cek Disini!

STEAK : Tidak harus menggunakan daging sapi impor, steak bisa dibuat dirumah dengan daging sapi lokal. Apalagi saat ini sedang Hari Raya Idul Adha. Momentum ini biasanya stok daging sedang melimpah.(BeeNews.id/ZuhudBudiaji)

TEGAL – Beef steak atau steak daging sapi merupakan salah satu menu makanan elit yang biasa dijumpai di restoran. Nmun begitu steak daging sapi juga bisa dibuat sendiri di rumah.

Tidak harus menggunakan daging sapi impor, steak bisa dibuat dirumah dengan daging sapi lokal. Apalagi saat ini sedang Hari Raya Idul Adha. Momentum ini biasanya stok daging sedang melimpah.

Rasanya pun tidak kalah dengan steak ala restoran ternama. Cara membuatnya juga cukup sederhana yaitu dengan memanggangnya di atas wajan teflon. Berikut resep beef steak saus black paper rumahan yang lezat :

  • Steak
  • 250 gram daging sapi
  • 50 gram butter / mentega
  • 1 buah nanas
  • 1 sdm lada bubuk
  • 1 sdt garam
  • 5 siung bawang putih
  • Saus lada hitam
  • 5 sdm saus lada hitam
  • 1/3 butir bawang Bombay
  • 1 sdm tepung maizena
  • 50 ml susu uht plain

Cara membuat :

  1. Potong daging kurang lebih setebal 1 cm. Pukul pukul dengan pemukul daging aptau punggung pisau
  2. Lumuri daging dengan air perasan nanas kemudian marinasi dengan garam dan lada bubuk secukupnya selama kurang lebih 30 menit
  3. Panaskan butter dalam teflon, tambahkan bawang putih yang sudah di geprek, kemudian masukkan daging
  4. panggang daging hingga matang dan kecoklatan.
  5. Gunakan butter dan bawang putih sisa panggangam untuk membuat saus.
  6. Tambahkan irisan bawang Bombay, tumis hingga harum
  7. Masukkan saus lada hitam, aduk rata kemudian tambahkan susu plain dan tepung maizena yang sudah dilarutkan dalam segelas air. Masak hingga matang
  8. Sajikan steak dan saus lada hitam dengan kentang goreng serta rebusan mixed vegetables

Beef steak saus black paper siap dinikmati.
(Red3/Menu Dapoer).

Editor : Irene Indah

TAG :, ,
Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 115,328