Video Tawuran di Banjaran Beredar di Media Sosial, Polres Tegal Pastikan itu “HOAKS”

HOAKS : Jajaran Polres Tegal memastikan kejadian tawuran di wilayah Banjaran, Adiwerna Kabupaten Tegal yang beredar di media sosial dipastikan HOAKS. (BeeNews.id/doc)

ADIWERNA – Jajaran Polres Tegal memastikan tidak ada kejadian tawuran di wilayah Banjaran Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal seperti yang di kabarkan salah satu pemilik akun Facebook. Karenanya, pihak Kepolisian mengimbau masyarakat untuk tetap tenang.

Kapolres Tegal AKBP Arie Prasetya Syafa’at melalui Kasi Humas Ipda Untuk Heru Santosa mengatakan setelah mendengar berita itu pihaknya langsung berkoordinasi dengan jajaran terkait. Namun, sejauh ini tidak ada laporan dari masyarakat terkait kejadian tawuran di daerah Banjaran.

“Kita sudah Konfirmasi dengan pihak terkait. Termasuk Kapolsek setempat, namun memang belum ada laporan,”katanya.

Menurut Kasi Humas, diperkirakan kejadian itu bukan di wilayah Kabupaten Tegal melainkan di daerah lain. Karenanya, pihaknya mengimbau kepada masyarakat maupun pengguna media sosial untuk tidak sembarang menyebarkan berita yang belum tentu kebenarannya.

“Selain itu, kami mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang karena situasi saat ini masih cukup kondusif,”pungkasnya.
(Red2/Umum)

Editor : Irene Indah

TAG :, , , ,
Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 122,275