Temu Kangen Anggota Club Mobil Xpander melalui Anniversary X-Moc ke-2

KEKELUARGAAN : Acara Anniversary X-Moc di Pujasera Paas Slawi berlangsung dengan meriah dan penuh kekeluargaan. (BeeNews.id/Lenny Kusuma Putri)

SLAWI – Ulang tahun merupakan momen setahun sekali yang sayang jika dilewatkan. Seperti halnya dengan salah satu Komunitas Pecinta Mobil yaitu X-Moc.

X-Moc merupakan singkatan dari Xpander Mitsubishi Owner Club Indonesia. Club pecinta Mobil Xpander ini melangsungkan Anniversary yang ke – 2 di Pujasera Paas Slawi.

Pada awal acara, di pagi hari para anggota club melakukan Tour Bus menggunakan Cafe On The Bus. Kemudian siang hari dilanjutkan dengan acara makan bersama di Pujasera Paas.

Acara yang berlangsung pada tanggal 23 Januari 2021 kemarin dimeriahkan juga oleh Band Musik yaitu EFTEI Plus Band.

“Acara Anniversary ini sekaligus menjadi moment kumpul keluarga besar anggota X-Moc yang telah lama tidak berjumpa” tutur Adit salah satu anggota X-Moc.

Adit berharap dengan adanya moment kumpul bersama ini dapat lebih mendekatkan hubungan kekeluargaan antara anggota club.

Selain ajang silaturahmi juga sebagai tempat untuk sharing bersama terkait Mobil Xpander, tentang cara perawatan, bengkel mobil yang bagus serta variasi apa saja yang bisa dilakukan supaya mobil Xpander lebih nyaman dipakai.
(Red1/Club)

Editor : Ahmad Wachidin

TAG :, , , , , , , , , , ,
Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 121,345