Peraih Juara 1 Lomba Tenis Lapangan HUT Brebes, Pasangan Sujai dan Mugiharto

LANGSUNG: Penyerahan Trophy dan hadiah kepada Juara Tenis Lapangan, diserahkan secara langsung oleh Bupati Brebes Hj Idza Priyanti di Pendopo Kabupaten Brebes. (Diskominfotik/doc)

 

BREBES – Pasangan Sujai dan Mugiharto, perwakilan dari lapangan eks PG Jatibarang berhasil meraih juara 1 Lomba Tenis Lapangan dalam rangka hari jadi Kabupaten Brebes ke – 343 Tahun.

Dalam acara yang digelar selama dua hari tersebut, Sujai dan Mugiharto mengalahkan 32 pasangan peserta lainnya.

Pertandingan final disaksikan langsung oleh Bupati Brebes Hj Idza Priyanti untuk memberikan semangat kepada para finalis.

Melalui olahraga Tenis Lapangan, Idza mengajak masyarakat untuk rajin berolah raga. Supaya badan sehat dan prima dibutuhkan olahraga teratur, sekaligus menciptakan imun atau kekebalan tubuh.

Trophy dan hadiah diserahkan oleh Bupati Brebes di lapangan Tenis Pendopo, Rabu 27 Januari 2021 kemarin.

Ketua panitia lomba tenis lapangan Fajar Adi Widiarso menjelaskan, lomba diikuti oleh 32 pasang peserta dengan sistem gugur.

“Untuk mencegah kerumunan acara digelar selama dua hari, di tiga lapangan yaitu Lapangan Tenis Pendopo, Lapangan Tenis Gelanggang Olahraga (GOR) Sasana Krida Adi Karsa dan Lapangan Tenis DPRD Brebes” kata Fajar Adi Widiarso.
(Red1/Olahraga)

Editor : Lenny Kusuma Putri

TAG :, , , ,
Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 124,064