Mirip Cappadocia di Serial Layangan Putus, Inilah Wisata Balon Udara yang ada di Subang

WISATA : Mirip Cappadocia di Serial Layangan Putus, Inilah Destinasi Wisata Balon Udara yang menyajikan pemandangan perbukitan hijau dari atas yang berlokasi di Sari Ater Hotel Resort, Ciater Subang. (BeeNews.id/doc)

SUBANG – Serial Layangan Putus tengah naik daun disertai dengan Cappadocia yang menjadi salah satu tempat yang juga ikut menanjak jadi pembicaraan netizen.

Cappadocia yang berlokasi di Turki identik dengan wisata balon udara yang disajikannya.

Melihat pemandangan bebatuan Cappadocia dari ketinggina memang suatu hal yang menakjubkan. Namun, kamu tak perlu terbang jauh-jauh ke Turki untuk menikmati sensasi naik balon udara.

Di Subang, Jawa Barat kamu juga bisa menaikii wahana balon udara seperti yang ada di Cappadocia. Balon Udara ini tepatnya berada di Sari Ater Hotels Resort, Jalan Raya Subang- Bandung, Kecamatan Ciater, Subang.

Balon udara ini akan membawa pengunjung pada ketinggian sekitar 30meter dan melihat pemandangan hamparan bukit hijau yang menakjubkan.

Balon Udara ini mulai beroperasi pada pagi hari sehingga pengunjung bisa menikmati udara sejuk Subang dari ketinggian. Untuk menaiki balon udara ini ada batasan usian yaitu minimal 4 tahun dan juga memiliki tinggi badan minimal 120 cm.

Dengan harga tiket Rp 650.000 per orang dalam durasi waktu 15-30 menit. Serta dikabarkan dari berbagai sumber terpercaya, bahwa balon udara di Ciater Subang ini sudah berlisensi untuk terbang.

Waktu aman untuk terbang tersebut dikatakan sekitar pukul 06.00-09.00 pagi, sebab pada siang hari cuaca sudah mulai memperlihatkan angin kencang dan biasanya hujan yang turun pada siang atau sore hari.

Balon Udara yang digelar oleh Indonesia Terbang sudah beroperasi sejak Oktober 2021 sampai dengan Maret 2022.
(Red2/Wisata)

Editor : Irene Indah

Advertisements
TAG :, ,
Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 123,437