Bupati Brebes Ikuti Virtual Forum Nasional Stunting 2021

TEMA : Forum Nasional Stunting 2021 mengusung tema komitmen dan aksi bersama untuk membangun strategi efektif dalam upaya percepatan penurunan stunting di Indonesia. (BeeNews.id/Dinkominfotik Brebes)

BREBES – Bupati Brebes Hj Idza Priyanti SE MH mengikuti Virtual Forum Nasional Stunting 2021 dari Pendopo Kabupaten Brebes, Selasa (14/12).

Bupati didampingi Sekretraris DP3KB Rini Pujiastuti dan beberapa perwakilan Kepala OPD dilingkungan Pemerintah Kabupaten Brebes.

Acara tersebut digelar Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) bekerja sama dengan Tanoto Foundation, dibuka Wakil Presiden Republik Indonesia Prof Dr (HC) KH Ma`ruf Amin.

KH Ma`ruf Amin berharap melalui Forum Nasional Stunting 2021 terbangun komitmen dari seluruh pemangku kepentingan.

Sehingga dapat terbentuk input dan rekomendasi bagi rencana aksi nasional percepatan penurunan stunting.

Menurutnya, kolaborasi kerja berbagai pihak menjadi kunci memastikan konvergensi antar program hingga ke tingkat desa/kelurahan untuk menurunkan stunting.

Upaya ini tidak bisa hanya dilakukan oleh satu lembaga saja, atau hanya dari unsur pemerintah pusat saja.

“Upaya penurunan stunting membutuhkan keterlibatan semua pihak, termasuk pemerintah daerah dan desa/kelurahan, akademisi, media, swasta, lembaga swadaya masyarakat, dan mitra pembangunan,” ujar dia.

Kepala BKKBN, Hasto Wardoyo mengatakan BKKBN berkomitmen untuk mencapai target 14 persen angka stunting di tahun 2024, yang saat ini berada di angka 27,7 persen.

Pihaknya sudah membuat terobosan atau inovasi untuk penurunan stunting yang antara lain dengan membentuk Tim Pendamping Keluarga (TPK).

Advertisements

Dan BKKBN juga telah meluncurkan program Mahasiswa Peduli Stunting atau disebut Mahasiswa Penting.
(Red2/Kesehatan)

Editor : Irene Indah

Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 115,302