Menyusuri Indahnya Perkebunan Teh Lereng Gunung Slamet Brebes
TEGAL – Lereng Gunung Slamet di Desa Pandansari, Kecamatan Paguyangan, Brebes, Jawa Tengah, memiliki hamparan kebun teh dengan panorama indah dan berhawa sejuk.
Berwisata di tempat ini, pengunjung bisa menikmati keindahan alam dengan menumpang jip.
Salah satu trek offroad yang layak dijajal adalah di kawasan perkebunan the milik PTPN IX Kaligua yang eksotis.
Trip wisata jip di kebun teh yang memiliki ketinggian 1500 sampai 2050 mdpl ini menjanjikan perjalanan istimewa dengan pemandangan alam yang begitu memanjakan mata.
Kepala Desa Pandansari, Irwan Susanto mengatakan jip wisata di kawasan ini tergolong baru. Untuk sementara baru ada 10 unit jip yang siap disewakan, armada itu selalu siap melayani wisatawan yang ingin merasakan pengalaman wisata yang berbeda.
“Baru ada 10 unit jip yang siap melayani wisatawan, karena ini masih baru kita coba dulu dan memang respon masyarakat bagus akan kami tambah armadanya.” terang Kades Pandansari, Irwan Susanto.
Selain menjelajah alam, wisatawan bisa mengunjungi berbagai objek wisata di sekitar perkebunan teh. Mulai dari Tuk Bening, Goa Jepang dan Puncak Sakub.
Pengunjung juga bisa menikmati keunikan Telaga Renjeng dan perkebunan sayur mayur. Harga sewa satu jip berkapasitas 3-5 orang berada di kisaran Rp 350.000 hingga Rp 450.000, tergantung trip yang diinginkan.
(Red2/Wisata)
Editor : Irene Indah