Wisata Keluarga Ala Eropa di Purwokerto

MEGAH : The Village Purwokerto tempat wisata lengkap dengan bangunan yang megah ala Eropa. Sangat sesuai untuk dinikmati oleh seluruh keluarga saat berlibur. (Beenews.id/Lenny Kusuma Putri)

PURWOKERTO – Eropa merupakan negara yang terkenal akan keindahan arsitektur bangunannya. Arsitektur khas megah yang ditampilkan menjadi daya tarik bagi wisatawan.

Kini tak perlu jauh – jauh ke Eropa untuk menikmati keindahan bangunannya. Saat ini Purwokerto mempunyai tempat wisata yang unik ala Eropa yaitu The Village.

The Village berada di Jalan Raya Baturraden Km 7, Desa Rempoah, Kecamatan Baturraden, Kabupaten Banyumas.

Lokasi The Village Purwokerto sangat mudah di akses. Hanya sekira 5 km dari pusat Kota Purwokerto, dengan waktu tempuh 10 menit dengan kendaraan bermotor.

Fasilitas tempat wisata ini sangat lengkap, ada beberapa spot yang ditawarkan. Seperti tempat untuk bersantai, taman yang indah dan asri, danau, play ground untuk anak – anak, kebun binatang mini, dan juga food court.

” Harga tiket masuk sangat terjangkau dan mendapatkan voucher minuman yang bisa ditukarkan di Food Court. Tempat wisata ini sangat nyaman untuk keluarga ” kata Elza salah satu pengunjung.

The Village buka setiap hari pukul 10.00 WIB sampai 23.00 WIB. Selain sebagai tempat wisata, banyak juga yang menggunakan untuk foto Prawedding.

The Village Purwokerto recommended untuk ditambahkan ke dalam daftar tempat wisata yang ingin dikunjungi saat berlibur.
(Red1/Wisata)

Editor : Irene Indah

Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 122,854