Bupati Brebes Meresmikan RSUD Ir. Soekarno Ketanggungan Brebes

DIBUKANYA : Peresmian rumah sakit tipe D itu, juga menjadi tanda telah dibukanya pelayanan kesehatan bagi semua masyarakat. Hal itu menyusul telah terbitnya izin operasional RSUD Ir. Soekarno tersebut.(BeeNews.id/Zuhud)

BREBES – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ir Soekarno Ketanggungan Kabupaten Brebes, yang dibangun merogoh APBD sekitar Rp. 90 miliar itu telah diresmikan secaralangsung oleh Ketua Bidang Ideologi dan Kaderisasi DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat, bersama Bupati Brebes Idza Priyanti SE MH pada Kamis (24/11). Mantan Wakil Gubernur Daerah Khusus Ibu kota Jakarta itu bersama Bupati Brebes juga melakukan penandatanganan prastasti peresmian rumah sakit milik Pemkab Brebes tersebut.

Peresmian rumah sakit tipe D itu, juga menjadi tanda telah dibukanya pelayanan kesehatan bagi semua masyarakat. Hal itu menyusul telah terbitnya izin operasional RSUD Ir. Soekarno tersebut.

Bupati bersama Djarot dan rombongan usai peresmian, juga menyempatkan diri meninjau sejumlah fasilitas rumah sakit. Yang di antaranya seperti Ruang utama pelayanan, Instalasi Gawat Darurat hingga sejumlah fasilitas dan sarpras yang ada di RSUD ini.

“Setelah diresmikannya RSUD Ir. Soekarno Ketanggungan ini, kami berharap dapat lebih mengoptimalkan layanan kesehatan untuk masyarakat. Apalagi, lokasinya yang strategis karena dapat diakses masyarakat di wilayah tengah dan pantura Brebes.”

“Bahkan, Pemda melalui jajaran direksi RSUD Ir. Soekarno harus menjaga nama baik mendiang bapak proklamator Indonesia ini,” ungkap Djarot Saiful Hidayat, disela-sela peninjauan ruang RSUD Ir Soekarno.

Menurut Djarot, untuk mencukupi sarana dan prasarana rumah sakit, manajemen bisa berkoordinasi dengan para anggota DPRD Fraksi PDIP di Brebes, sehingga akan mengupayakan alokasi anggaranya.

“Jika anggaran Pemkab masih belum mencukup, bisa berkoordinasi dengan provinsi atau pusat,” ujarnya.

Dalam sambutannya, Bupati Brebes Idza Priyanti mengatakan, RSUD Ir. Soekarno ini dibangun dengan anggaran total mencapai Rp. 90 miliar. Pengerjaannya, dilakukan dalam dua tahap dan sudah bisa difungsikan setelah peresmian ini.

Bahkan, komitmen Pemda dalam pelayanan kesehatan yang diwujudkan dengan pendampingan anggaran Rp. 5 miliar dari APBD Tahun 2022, yakni, untuk pengadaan alat kesehatan sebesar Rp. 3,5 miliar, dan Rp. 1,5 miliar sisanya digunakan untuk meningkatkan sarpras dan fasilitas penunjang lainnya.

“Setelah hasil visitasi, RSUD Ir. Soekarno juga sudah resmi mengantongi izin operasional dari Pemprov dan PERSI. Termasuk, Perbup Nomor 72 dan 73/ 2022 tentang juknis dan struktural RSUD,” pungkasnya.(Red3/Galery Foto).

Advertisements

Editor : Irene Indah

TAG :, , ,
Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 123,437