Wisata Baru di Karanganyar, Lintang Cetho Park
KARANGANYAR – Karanganyar memiliki tempat wisata baru yang berada di kawasan lereng Gunung Lawu sisi utara yaitu Lintang Cetho Park.
Lintang Cetho Park ini baru dibuka pada 1 Mei 2022 dengan mengusung konsep one stop leisure destination bertema alam.
Nama Lintang Cetho Park sendiri terinspirasi dari ikon wisata yang ada di daerah tersebut yaitu Canti Cetho.
Candi bercorak Hindu ini merupakan peninggalan Kerajaan Majapahit yang telah ditetapkan sebagai cagar budaya.
Lintang Cetho Park juga menyediakan fasilitas mobil klasik Volkswagen (VW) dan Jeep untuk berkeliling di sekitar tempat wisata. Ada tiga rute VW trip dan jeep trip, meliputi rute pendek, menengah dan panjang dengan tarif berbeda.
Untuk rute pendek tarifnya mulai dari Rp 500 ribu per unit, rute menengah Rp 600 – Rp 650 ribu per unit dan rute panjang Rp 750 ribu per unit.
Kapasitas penumpang mobil VW mencapai tiga orang sedangkan jeep mampu menampung hingga empat orang.
Beberapa fasilitas yang dapat dinikmati wisatawan diantaranya spot foto latar belakang Gunung Lawu, taman 1000 bunga, petik strawbery, taman kelinci dan burung, tanaman herbal dan restoran yang menunya dibanderol dari Rp 8.000 hingga Rp 250.000 per porsi.
(Red2/Wisata)
Editor : Irene Indah