Tren mode di tahun 2021, Fungsional VS Total

PECAH : Desainer Wilsen Willim berpendapat, ke depan tren mode akan terpecah. Ada yang fungsional dan sederhana, ada pula yang dressed up secara total.(BeeNews.id/doc)

JAKARTA : Desainer Amot Syamsuri Muda memprediksi bakal banyak orang yang berdandan total di tahun 2021 ini. Bukannya apa-apa, pilihan untuk dressed up secara total menjadi cara masyarakat untuk balas dendam terhadap kungkungan di tahun 2020.

“Harapannya opposite look scheme, revenge. Sekarang bisanya kangen-kangen doang, kangen travelling, kangen kumpul-kumpul. Tahun 2021 ini, begitu kondisi membaik, orang bakal dressed up total, padahal cuma buat nongkrong di kafe,” ujarnya beberapa waktu lalu.

Senada dengan Amot, desainer Wilsen Willim berpendapat, ke depan tren mode akan terpecah. Ada yang fungsional dan sederhana, ada pula yang dressed up secara total.

Sustainable Fashion
Sejak beberapa tahun ke belakang, isu fesyen berkelanjutan telah marak digerakkan oleh sejumlah desainer atau label mode tertentu. Isu ini diprediksi bakal cukup mewarnai industri fesyen tahun 2021.

“Orang mulai fokus ke eco-friendly, sustainable fashion. Tapi saya rasa, it should be a norm,” ujar Wilsen.

Eco Friendly merupakan konsep pakaian yang mengacu kepada semua produk fashion yang diciptakan untuk menciptakan lingkungan yang lebih sehat, bersih dan seimbang.
(BeeNews.id/Fashion)

Editor : Irene Indah

TAG :,
Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 122,853