Chicken Crispy dan Sambal Greprek Menu Favorit
TEGAL – Resep untuk Menu makan siang kali ini yaitu Chiken Crispy dibalut dengan Sambal Geprek. Pas di lidah untuk anak-anak dan rasanya mengigit untuk yang dewasa.
Berikut bahan-bahan dan cara membuatnya :
Marinasi :
- 1/2 kg ayam
- 2 butir baput
- 20 butir merica
- 1/4 sdt garam
- 1/2sdt royco
Bahan kering:
- 500gr terigu
- 2 sdm maizena
- 1 sdm royco
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt baking soda
- 1/2 sdt bawang putih bubuk
- secukupnya ladaku
Bahan basah:
- 500ml air es
- 1/4 sdt soda kue
- 1 sdm susu bubuk
Langkah – langkah pembuatan:
- Haluskan bumbu marinasi, lalu ratakan pada ayam. Kemudian simpan dalam kulkas selama 3-5 jam di freezer (tidak beku) atau satu malam ditaruh di chiller aja.
- Setelah ayam dimarinasi, siapkan bumbu kering, campur semua bumbu kering dalam wadah.
- Masukan 2 sdm bahan kering kedalam 1 liter air tadi.
- Masukan ayam kedalam bahan kering (sayap 4 potong) lalu aduk balik sampe semua terbalut tepung.
- Angkat ayam dari tepung lalu masukan kedalam bahan basah, kemudian angkat.
- Masukan kedalam bahan kering aduk balik lagi sampe keluar kritingannya. Masukan bahan basah dan kering sekali lagi, setelah benar-benar kriting ayam siap digoreng.
- Goreng ayam dalam minyak banyak dan panas. Usahakan ayam terendam minyak.
- Balik 1 kali saja agar kritingan tidak hancur.
- Angkat dan Ayam Crispy siap dihidangkan.
- Buat sambal geprek.
- Tambahkan irisan mentimun, kemangi, dan tomat sebagai pelengkap saat menyajikannya.
Bagaimana mudah sekali kan cara membuatnya, praktis dan tidak membutuhkan waktu yang lama.
Selamat mencoba..
(Red1/Menu Dapoer)
Editor : Irene Indah