Bupati Kukuhkan 32 Paskibraka Brebes

PASKIBRAKA : Dalam masa karantina, calon paskibraka mendapatkan pembekalan materi pembinaan fisik, pelatihan peraturan baris-berbaris, tata upacara bendera, kerohanian, wawasan kebangsaan dan nasionalisme, pemuda anti narkoba, organisasi kepemudaan, pemuda kreatif, etika dan moral paskibraka, kedisiplinan, bimbingan konseling dan ideologi pancasila. (BeeNews.id/Dinkominfotik Brebes)

BREBES – Bupati Brebes Hj. Idza Priyanti, S.E., M.H. mengukuhkan 32 anggota pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) 2022 yang akan bertugas pada Upacara HUT ke-77 Kemerdekaan RI. Pengukuhan dilakukan dengan hikmat yang disaksikan oleh orang tua mereka, di Pendopo Bupati Brebes, Senin (15/8) sore.

Dalam amanatnya, Bupati berharap menjadikan tugas ini sebagai awal perjuangan yang harus dilanjutkan sebagaimana esensi peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Sehingga terbentuk jiwa patriotisme serta kepemimpinan.

“Laksanakanlah amanah ini dengan penuh kehormatan. Karena kalian telah dilatih dan ditempa dengan kedisiplinan maka saya yakin kalian akan mampu menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya,” suport Idza.

Idza juga mengingatkan, kalau Paskibaraka sebagai elemen penting dalam masyarakat, harus menunjukan sikap dan sifat yang terbaik di lingkungan masyarakat. Tanamkan dalam hati sikap rela berkorban demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,

“Harumkan nama keluarga, masyarakat, daerah, bangsa dan negara serta berusahalah menjadi teladan yang baik bagi umat di mana pun berada,” ajak Idza.

Lanjut Idza, jadikan semangat kebersamaan dan gotong royong sebagai kunci, dalam membangun negeri kita tercinta. Jadikan pula toleransi dan tolong-menolong sebagai landasan untuk menjalin persaudaraan serta mempererat persatuan dan kesatuan.

Idza menyampaikan apresiasi serta terima kasih kepada para pembina maupun pelatih atas segala jeri payah dan kesabaran dalam membimbing putra-putri terbaik Kabupaten Brebes menjadi anggota Paskibaraka 2022.

Bila selama proses latihan berlangsung terdapat kesalahan maupun kekeliruan, semoga dapat menjadi suatu pembelajaran untuk lebih baik lagi di masa yang akan datang.

”Saya titipkan bendera pusaka kepada kalian, kibarkanlah wahai paskibraka ku sampai puncak tertinggi, tunjukan kepada dunia bahwa Indonesia tetap tegak berdiri,” pungkas Idza.

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Brebes Caridah, M.Pd. melaporkan, jumlah calon paskibraka sebanyak 32 orang, terdiri dari 17 putra dan 15 putri yang berasal dari siswa SMA, SMK, MA se kabupaten Brebes.

Advertisements

Mereka sebelumnya melewati seleksi dari sekolah hingga masa karantina dari 3-18 Agustus 2022 di gedung PGRI Brebes. Mereka merupakan putra-putri Kabupaten Brebes yang telah lolos seleksi secara berjenjang.

Turut hadir pada acara tersebut Forkopimda, para Kepala OPD, Kepala Sekolah dan orang tua calon Paskibraka. (Red4/Pendidikan)

Editor: Nur Hayati

TAG :, , , , ,
Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 122,640