Puluhan Kang Becak Sarapan Pagi Di Kantor Satlantas Polres Brebes

BERSAMA : Kegiatan sarapan pagi bersama yang bertajuk ” Polri Berbagi ” kali ini dilaksanakan Polres Brebes oleh Unit Satlantas untuk berbagi bersama dengan masyarakat khususnya kang becak.(BeeNews.id/Zuhud)

BREBES – Ada hal yang menarik di kantor Satlantas Polres Brebes Polda Jateng, puluhan kendaraan becak milik Para kang becak yang beroperasi di sekitar Satpas terparkir di halaman kantor Satlantas. Sabtu (29/10).

Kedatangan mereka ke kantor Satlantas mendapatkan undangan untuk mengikuti sarapan pagi bersama Anggota Polantas Polres Brebes.

Kegiatan sarapan pagi bersama yang bertajuk ” Polri Berbagi ” kali ini dilaksanakan Polres Brebes oleh Unit Satlantas untuk berbagi bersama dengan masyarakat khususnya kang becak.

Kegiatan Polantas peduli Satlantas polres Brebes adalah sebagai bentuk empati Polri kepada sesama yang kali ini dilaksanakan dengan melakukan sarapan pagi bersama kang becak.” Ucap Kasat Lantas AKP. Edi Sukamto SH. MH

Sementara, Mantan Kasatlantas Polres Blora tersebut menjelaskan dengan kegiatan ini diharapkan dapat memupuk sikap simpati anggota Polri terhadap masyarakat.

“Kegiatan ini merupakan salah satu cara menanamkan mental setiap Anggota Polantas kami untuk lebih peduli dengan sesama, sehingga dengan kepedulian ini akan mendukung pelaksanaan Tugas kita di lapangan agar senantiasa diterima oleh masyarakat untuk memudahkan menyampaikan pesan untuk tertib berlalu lintas kepada masyarakat luas.” Jelas Kasatlantas

“Selain berbagi, tak lupa kami juga memberikan pesan-pesan keselamatan kepada tukang becak saat dijalan raya.” Imbuhnya

Sementara itu kang becak yang diwakili oleh Mbah Cakra, mengucapkan terima kasih atas pemberian sarapan paginya.

“Matur Nuwun Bapak Polisi buat sarapan paginya semoga Polisi tetap jaya.” Ucapnya.(Red3/Umum).

Editor : Irene Indah

Advertisements
TAG :,
Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 123,452