Peringati HUT ke-443 Kota Tegal, Wali Kota dan Forkopimda Ziarah ke Makam Ki Gede Sebayu

ZIARAH : Wali Kota Tegal H. Dedy Yon Supriyono bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pj. Sekretaris Daerah Kota Tegal, Agus Sulistyantono dan jajaran Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemkot Tegal melaksanakan ziarah ke makam pendiri Kota Tegal, Ki Gede Sebayu di Desa Danawarih Kecamatan Balapulang Kabupaten Tegal. (Beenews.id/Humas Pemkot Tegal)

SLAWI – Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-443 Kota Tegal, Wali Kota Tegal H. Dedy Yon Supriyono bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pj. Sekretaris Daerah Kota Tegal, Agus Sulistyantono dan jajaran Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemkot Tegal melaksanakan ziarah ke makam pendiri Kota Tegal, Ki Gede Sebayu di Desa Danawarih Kecamatan Balapulang Kabupaten Tegal, tepat di hari jadi Kota Tegal, Rabu (12/4) sore.

Tradisi ziarah dalam rangka hari jadi biasanya dilaksanakan siang hari usai Upacara Hari Jadi Kota Tegal. Di bulan Suci Ramadan tahun ini, ziarah makam yang merupakan rangkaian kegiatan Hari Jadi ke-443 Kota Tegal, ziarah dilaksanakan sesuai jadwal pada sore hari pukul 15.30 WIB – 17.00 WIB.

Sebelum memasuki tempat ziarah, Wali Kota memimpin mengheningkan cipta. “Hening cipta mulai,” kata Wali Kota memberi aba-aba mengheningkan cipta yang diikuti oleh rombongan ziarah dan selanjutnya mengatakan selesai sebagai tanda mengheningkan cipta selesai dilaksanakan.

Wali Kota dan rombongan berdo’a dan tahlil yang dipimpin oleh KH. Hamid Idd di Makam Ki Gede Sebayu yang diakhiri dengan prosesi peletakan karangan bunga dan tabur bunga di atas makam Ki Gede Sebayu.

Selanjutnya Wali Kota dan Forkopimda menyerahkan tali asih kepada Kepala Desa Danawarih, tiga orang penjaga makam dan lima orang hansip setempat.
(Red2/Umum)

Editor : Irene Indah

TAG :, ,
Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 122,877