Camilan Martabak Mini Temani Saat Santai Di Sore Hari

MARTABAK : Camilan merupakan makanan ringan yang selalu kita sukai dan sering kita jumpai dimana saja. Seperti martabak, martabak mini dapat kita jumpai di tempat-tempat yang dimana banyak anak muda suka njajan. Bahan dan cara membuatnya mudah.(BeeNews.id/Zuhud).

BREBES – Camilan merupakan makanan ringan yang selalu kita sukai dan sering kita jumpai dimana saja. Seperti martabak. Martabak dapat kita jumpai di tempat-tempat yang dimana banyak anak muda suka njajan.

Namun, apakah kamu pernah terpikirkan cara membuat camilan martabak mini sendiri di rumah? Berikut resep yang telah BeeNews.id rangkum buat kamu coba sendiri di rumah.

Resep dan cara membuatnya midah sekali. Selain menghemat, kamu juga dapat menjadikannya sebagai ide bisnis yang menghasilkan.

Untuk pembuatan martabak mini, kamu perlu wajan teflon kecil ukuran 14cm, nanti kamu akan hasilkan sekitar 12 buah martabak mini.

Bahan :

  1. 175 gr terigu segitiga biru
  2. 40 gr gula pasir
  3. 300 ml susu cair putih
  4. 2 telur
  5. 2 sdm mentega, lelehkan
  6. 1/2 sdt baking powder double acting
  7. 1/2 sdt soda kue
  8. Keju Parut

Cara Membuat :

  1. Campurkan tepung terigu, gula pasir, susu cair, telur, mentega leleh,
  2. Aduk rata hingga tidak ada yang bergerindil (adonan kental),
  3. Diamkan adonan sekitar 45 menit,
  4. Panaskan teflon, oleskan dengan minyak (gunakan tissue) dengan api kecil,
  5. Tambahkan Baking powder, soda kue ke adonan, aduk rata,
  6. Tuang 1 sendok sayur adonan ke teflon, agak diputar-putar untuk membuat lapisan dipinggirnya),
  7. Biarkan hingga berserat (muncul lubang-lubangnya), dan biarkan sampai matang,
  8. Angkat martabak, oles dengan sedikit mentega(selagi panas), tambahkan topping sesuai selera diatasnya, tambahkan susu kental manis, lipat selagi hangat,
  9. Martabak siap disajikan.

Nah, itulah resep sederhana yang bisa dipraktekkan di rumah. Juga bisa dijadikan ide bisnis jualan kamu di rumah. Selamat mencoba (Red3/Menu Dapoer)

Editor : Irene Indah

TAG :,
Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 122,813