Gunakan Bahasa Tegal, Paripurna Istimewa DPRD Ditutup Pengalungan Batik

TEMA : Peringatan HUT ke-442 Kota Tegal mengambil tema “Sag seg kerjané, marem hasilé” yang berarti cepat dalam kerjanya dengan hasil yang memuaskan. (BeeNews.id/Humas Pemkot Tegal)

TEGAL – Rapat Paripurna Istimewa Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tegal menjelang peringatan Hari Jadi ke-442 Kota Tegal, diselenggarakan Senin (11/4/2022) di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Tegal.

Rapat Paripurna disampaikan menggunakan Bahasa Tegal, mulai dari Pembawa Acara sampai dengan sambutan Ketua DPRD Kota Tegal, Kusnendro dan sambutan Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono dan do’a penutup disampaikan dalam Bahasa Tegal.

Rapat Paripurna juga dihadiri oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Tegal dan beberapa Perwakilan Kepala Daerah se-eks Karesidenan Pekalongan seperti Kabupaten Tegal, Kabupaten Brebes, dan Kabupaten Pemalang.

Ketua DPRD Kota Tegal menyampaikan penggunaan Bahasa Tegal merupakan upaya untuk menjaga komitmen dalam melestarikan Budaya Tegal.

“Untuk menjaga komitmen dalam melestarikan Budaya Tegal maka Rapat Paripurna akan dibawakan dalam Bahasa Tegalan, kepada saudari protokol dipersilahkan,” ujar Ketua DPRD Kota Tegal, mengawali Rapat Paripurna Istimewa yang kemudian dijawab “maturnuwun” dan pembawa acara melanjutkan Rapat Paripurna menggunakan bahasa Tegal.

Penggunaan Bahasa Tegal, selain dalam Rapat Paripurna Istimewa HUT Kota Tegal, juga digunakan dalam Upacara Peringatan HUT Kota Tegal yang setiap tahun dilaksanakan pada tanggal 12 April. Di tahun ini, Upacara Hari Jadi dilaksanakan di Pendopo Ki Gede Sebayu Kota Tegal.

“Acara inti lan pokok Rapat Paripurna DPRD Kota Tegal nang dina kiyé yakuwé: Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kota Tegal, Bab mréngati dina lairé Kota Tegal sing ping patangatus patang puluh loro (442) taun rongéwu rolikur (2022),” jelas Kusnendro dalam sambutannya.

Selain menggunakan bahasa Tegal, Rapat Paripurna Istimewa tersebut, DPRD juga membagikan Batik Tegal kepada Wali Kota bersama Anggota Forum Komunikasi Pimpiman Daerah Kota Tegal, dengan cara mengalungkan Batik Tegal kepada Wali Kota dan Forkopimda Kota Tegal yang diiringi lagu penutup Padamu Negeri oleh Paduan Suara Gita Bahari Sebayu Pemkot Tegal.

Menurut Ketua DPRD Kota Tegal, pengalungan Batik Tegal tersebut merupakan cindera mata, dalam arti pertemanan dan saling hormat menghormati antar sesama manusia.

Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu kemajuan Kota Tegal. Ia menyampaikan bahwa Pemerintah Kota bertekad untuk terus meningkatkan kinerja.

Advertisements

Ia bertekad untuk mewujudkan Pemerintahan yang bersih, tertib bekerja, bisa menampung aspirasi masyarakat dan bisa visioner.

“Enyong ngaturakén kesuwun, muga dadi bungahé ati, muga bisa nambahi dukungan moral. Kanggo ngupaya ngewujudna tékad sing wis dadi kekarepane Pemrentah karo warga Tegal yakuwe nggawe Pemrentahan sing resik, sing nyambut gawene ora semrawud, bisa nampung kekarepanne Masyarakat Tegal, uga tetep bisa nduwe pandangan sing adoh,” harap Wali Kota Tegal.
(Red2/Pemerintahan)

Editor : Irene Indah

TAG :, , ,
Statistik Situs
  • Total halaman dikunjungi: 122,877