Mencicipi Santapan Lezat Kupat Blengong Khas Tegal
TEGAL – Setiap daerah memiliki makanan khas, termasuk Tegal. Salah satu makanan khas Kota Tegal yang cukup terkenal selain Tahu Aci adalah Kupat Blengong.
Kupat blengong merupakan kuliner ketupat yang disajikan bersama dengan sate blengong. Sate yang terbuat dari unggas hasil perkawinan antara bebek dan itik.
Salah satu warung makan Kupat Blengong yang cukup terkenal adalah warung Kupat Blengong Mas Nanang. Warung yang terletak di Jalan Sawo Barat No 9 Kraton Tegal ini menyajikan menu dengan berbagai macam olahan Blengong.
Sate bakar Blengong menjadi menu andalan pendamping kupat.
“Kuah kupat yang kental dengan sate bakar Blengong menjadi perpaduan yang pas saat dinikmati bersama keluarga” tutur Maharani salah satu penikmat Kupat Blengong Mas Nanang.
(Red1/Kuliner)
Editor : Ahmad Wachidin